Kamis, 07 Juni 2012

LAPORAN PRAKTIKUM FISIKA DASAR II KUAT PENERANGAN


 LAPORAN PRAKTIKUM FISIKA DASAR II
KUAT PENERANGAN


Disusun oleh:
Nama: Anis Stiyani
NIM: 4211411046


JURUSAN FISIKA
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG
2012

KUAT PENERANGAN
2. ABSTRAK
          Cahaya merupakan sebuah gelombang yang memiliki tingkat energi tertentu yang secara spesifik dipelajari pada fotometri. Kuat penerangan memiliki hubungan dengan fluks cahaya, tegangan dan jarak. Untuk mengetahui hubungan tersebut maka dilakukanlah percobaan ini. Percobaan dilakukan dengan cara mengukur kuat penerangan dengan berbagai variasi, yaitu variasi jarak dan tegangan. Untuk variasi jarak dari 10 sampai 60 cm dengan interval 10 cm didapatkan hasil F= 1,92± 0,36 lumen dengan KR= 18,75%. Sedangkan utuk Variasi tegangan, digunakan jarak r tetap pada 10cm dari sumber cahaya dengan variasi tegangan V antara  170 sampai220 VAC (tegangan naik) dengan interval 10 VAC dan  didapatkan hasil F= 48,68± 46,26 lumen dengan KR= 93% sedangkan pada tegangan turun, metodenya sama seperti pada tegangan naik, namun variasi V-nya dimulai dari tegangan 220 sampai 170 VAC dengan interval 10 VAC dan didapatkan hasil F= 49,73± 41,03 lumen dengan KR= 82%.